Cara Cek Ongkir KALOG Tarif Kirim Paket Dengan Kereta Api

Tarif ongkir KALOG memiliki nominal harga yang mungkin lebih mahal dari jasa logitik lainnya, namun layanan dari PT KAI ini tentunya sangat diandalkan untuk pengiriman ke berbagai kota besar di Indonesia.

Harga ongkir KALOG yang tinggi secara langsung menawarkan pengiriman barang seperti perabot kirim motor maupun dokumen dengan cepat karena melalui jaringan kereta api terutama di pulau Jawa dan sekitarnya. Karena harga yang mahal, beberapa orang lebih memilih jasa lain yang lebih murah akan tetapi lama sampai.

Produk dan Layanan KAI Logistik

PT KAI datang dengan berbagai produk dan layanan yang ditawarkan untuk dipilih calon customer sesuai kebutuhan pengiriman kargo. Jika daftar ongkir KALOG dinilai mahal,  padahal perusahaan sudah menghadirkan pelayanan paripurna untuk kenyamanan pada pelanggan. Lebih jelasnya berikut adalah informasi mengenai layanan kirim kargo dengan KALOG :

1.     Kurir dan Logistik

Loading...

Layanan KALOG secara resmi dikelola oleh KAI Logistic Express sebagai balasan akan tingginya permintaan masyarakat karena semakin populernya kirim barang besar pada aktivitas online shopping. Semakin berkembangnya ntuk bisa menjangkau lebih banyak pelanggan, KALOG sudah  memperluas jangkauannya tidak hanya di Jawa bahkan hingga pulau Bali dan Sumatera.

Pada perluasan wilayah distribusi tersebut, ini mempengaruhi tarif harga KALOG. Perusahaan juga mengaplikasikan pola multimoda. Artinya, ongkir KALOG mengandalkan pengiriman yang bukan hanya dilakukan menggunakan kereta api milik mereka saja untuk melayani kebutuhan pelanggan, akan tetapi PT KAI juga bekerjasama dengan mitra transportasi pengiriman barang lainnya.

2.     Angkutan Multi Komoditi

KALOG melayani berbagai macam opsi angkutan, mulai dari kereta api kontainer hingga angkutan komoditas industri. Untuk layanan KA kontainer, dengan ongkir KALOG express yang diantas rata-rata, mereka lebih fokus pada kawasan industri, termasuk pelabuhan.

Di bawah ini adalah skema pengiriman angkutan multi komoditi dari KALOG:

  • Stasiun ke stasiun
  • Pintu ke pintu
  • Lantas, apa saja keunggulan dari layanan ini? Temukan jawabannya di bawah ini:
  • Perjalanan terjadwal
  • Tepat waktu
  • Kecepatan pengiriman
  • Ramah lingkungan
  • Jaminan keamanan selama perjalanan
  • Prioritas keselamatan

Semua ini diadakan untuk memenuhi keperluan pelanggan mendistribusikan komoditas berkapasitas besar, bahkan KAI Logistic sudah mengembangkan pola angkutan dengan gerbong datar.

3.     Terminal Logistik

Pihak KALOG sangat memahami mengenai pentingnya keberadaan terminal logistik untuk mendukung aktivitas pengiriman barang kargo. Hal tersebut pula yang menjadi acuan pihak KAI dalam mengelola terminal khusus pada beberapa titik yang tersebar di Pulau Jawa.

Untuk penetapan tarif ongkir KALOG, KAI menyediakan gudang penumpukan kontainer, transit pengiriman kontainer, kegiatan stripping/stuffing, clean & repair container, tempat penyimpanan sementara, dan jasa pergudangan.

Loading...

Sampai saat ini Terminal KALOG yang telah beroperasi di antaranya berada di dekat Pelabuhan Tanjung Priok, Terminal Barang Kalimas Surabaya, dan Terminal Pasar Waru Sidoarjo.

Meski terus melakukan ekspansi alur bisnis pengiriman cargo, selain ongkir KALOG yang mahal, tantangan bisnis angkutan kereta api barang memang masih berat. Ini dkarenakan pengguna angkutan peti kemas kereta barang dikenakan pajak pertambahan nilai atau PPN sebesar 10 persen.

Ini tentu berbeda dengan angkutan barang lewat truk kargo lain yang bebas pajak. Hal inilah yang membuat tarif KALOG masih lebih mahal dibandingkan dengan pengiriman truk jasa ekspedisi lain sehingga masyarakat masih belum banyak menggunakannya.

Seiring dengan naiknya tarif layanan kargo melalui pesawat terbang, jasa pengiriman KALOG pun mengalami perkembangan pesar. Pengiriman logistik melalui KALOG meningkat sekitar 20 persen.

Pengiriman motor menggunakan Kereta Api juga meningkat karena harga kirim motor cukup murah. Saat ini, Total kapasitas KALOG ketika beroperasi yaitu sekitar 370 ton sehari. Jadi naiknya biaya ongkir KALOG sudah tidak dipermasalahkan karena memang kulaitas selalu terjaga.

Cara Cek Ongkir KALOG Kereta Api

Jika kamu ingin megetahui ongkos kirim menggunakan KALOG, silahkan ikuti beberapa langkah dibawah ini :

  1. Bukalah web KALOG untuk cek tarif di https://kalogistics.co.id/cek_tarif
  2. Masukan pilihan jenis paket, misalnya paket, motor, tanaman, hewan dll
  3. Masukkan alamat asal dan penerima
  4. Masukan berat barang kargo
  5. Ketik captcha dan klik tombol cek

Setelah itu, akan muncul estimasi ongkos kirim KALOG. Ini masih berupa estimasi, jadi bisa jadi akan ada perpedaan ongkos kirim KALOG jika dilakukan pengecekan langsung oleh petugas. Cara ini juga berlaku jika kamu ingin mengetahui ongkir KALOG untuk kirim motor.

Contoh Biaya Tarif KALOG Per Daerah

  • Medan : Rp108.000
  • Padang : Rp125.000
  • Palembang : Rp74.000
  • Banda Aceh : Rp125.000
  • Bandung : Rp50.000
  • Banyuwangi : Rp75.000
  • Bogor : Rp50.000
  • Solo : Rp50.000
  • Surabaya : Rp53.000
  • Tangerang : Rp50.000
  • Yogyakarta : Rp50.000
  • Denpasar : Rp87.000
  • Jambi : Rp90.000
  • Malang : Rp60.000
  • Semarang : Rp50.000

Daftar tarif pengiriman kargo KALOG di atas berlaku dari Jakarta dan ini berasal dari situs resmi KAI Logistic. Perlu diketahui bahwa harga pengiriman kargo tersebut kami sajikan jika barang kamu memiliki berat 10 kg.

Layanan Yang didapat Jika Menggunakan KALOG

Loading...

Ketika kamu menggunakan jasa KALOG, Di bawah ini adalah aktivitas dan layanan yang akan kamu dapat dalam penunjang aktivitas pengiriman yang disediakan KALOG:

  • Bongkar muat
  • Warehouse management
  • Container storage
  • Open yard storage
  • Stuffing/stripping
  • Clean and repair container
  • Packing
  • Tempat penitipan barang sementara
  • Bisa melakukan Cek Resi KALOG Lacak Lokasi Paket

Demikianlah cara cek ongkir KALOG express, walaupun tarif termasuk mahal akan tetapi kualitas layanan sangat menjamin keamanan barang kamu.

Bagikan

2 Comments

  1. Pilihan untuk cek ongkir kiriman makanan ringan seperti keripik dll ikut yang mana ya?
    Tak ikutkan di pilihan yg lain kok munculnya mahal?

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *