Istilah Yang Digunakan J&T Cargo

Istilah yang sering digunakan oleh JNT Cargo

J&T Cargo Terdekat

Beberapa istilah yang sering digunakan dalam J&T Cargo, sangat penting untuk menyatukan penyebutan agar komunikasi di J&T Cargo dapat berjalan dengan baik.

Walaupun ada beberapa kemiripan istilah, namun kita harus memahami Perbedaan antara J&T Cargo dan Express.

Volumetrik

Loading...
Loading...
Loading...

Biaya berdasarkan volume untuk menghitung berat yang dapat ditagih untuk barang ringan pengiriman JNT Cargo. Berat aktual tidak dapat digunakan untuk menghitung barang ringan, paket besar namun ringan wajib menggunakan perhitungan volume.
Berat volume kargo yang ringan dihitung dengan rumus P x L x T (CM) : 5000

Berat Aktual

Mengacu pada berat kiriman JNT yang sebenarnya dan ditimbang dengan alat timbang.

DFOD (Delivery Fee On Delivery)

Metode pembayaran dimana biaya pengiriman dibayar oleh penerima.

Resi Kembali

Tanda terima / kuitansi yang dikeluarkan oleh J&T cargo, perlu ditandatangani oleh pelanggan penerima saat pengiriman paket atas permintaan pelanggan pengirim.

AWB (AirWay Bill)

Penyebutan resi J&T Cargo.

SUB-AWB

AWB Support ditemukan jika seseorang melakukan pengiriman barang namun paket lebih dari satu. Misalnya paket tersebut berjumlah tiga, akan ada satu yang akan ditempelkan AWB Utama dan dua paket lainnya akan ditempelkan AWB Support. Nomor AWB akan mirip hanya ada penambahan beberapa angka saja di belakangnya.

Outlet Outgoing

Outlet yang menerima paket dari customer dan mengirimkan ke gateway.

Outlet Incoming

Outlet yang menerima paket dari gateway dan dikirim ke penerima.

Gateway

Jika anda sering Lacak Update Pengiriman, maka tidak asing dengan istilah ini. Merupakan tempat penyortiran paket JNT Cargo, tempat untuk menyimpan dan menjaga alur distribusi paket. Proses masuk dan keluarnya barang di gateway disebut inbound dan outbound.

Misrouted

Menyortir atau mengirim barang ke tujuan yang salah saat transit.

Cross Label

Penyebutan atas kesalahan penempelan AWB pada paket. Seharusnya AWB tersebut adalah di tempel pada paket A namun ternyata di tempel pada paket B.

Double Label

Terdapat dua atau lebih Waybill pada paket yang sama.

Paket Bermasalah

Merujuk pada kelebihan paket, kekurangan paket dan lainnya. Paket yang rusak, hilang sebagian, paket berbahaya juga termasuk dalam paket bermasalah.

Dangerous Goods

Barang-barang yang dilarang pengiriminnya oleh otoritas terkait.

DSO (Direct Sales Outlet)

Kode kepemilikan yang ada dilapangan. Merupakan sepenuhnya milik J&T Cargo.

Mitra / Outlet A

Outlet franchise tipe A yang dapat menerima paket dengan pickup atau drop-off dan Melakukan Delivery. Memiliki kantor fisik.

Mitra / Outlet B

Outlet franchise tipe B yang hanya menerima paket drop-off. Memiliki kantor fisik.

Mitra / Outlet C

Outlet franchise tipe C yang hanya menerima paket drop-off. Tidak memiliki kantor fisik.

Bagikan

4 Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *